Kasus Positif Corona Capai 9 Ribu Orang Berujung Pemerintah Karantina Seluruh Wilayah, Secuil Cerita Ini Singkap Sisi Humanis dari Situasi Buruk yang Dihadapi Italia

By Ratih, Kamis, 12 Maret 2020 | 07:00 WIB
Seluruh wilayah Italia sedang dikarantina karena Corona, berujung kota hantu. (Public Radio International)

Roma, Milan, dan Venezia yang biasanya menjadi kota favorit turis dari berbagai belahan dunia, kini sepi.

Meski begitu, ada secuil cerita mengharukan yang dibagikan oleh seorang kontributor lokal di The Guardian, Jamie Mackay.

Dalam tulisan terbarunya, Jamie merasakan sisi positif dari adanya karantina ini.

Baca Juga: Ini Perbedaan Batuk Pilek Penyakit Biasa dengan Gejala Virus Corona

Menurutnya, untuk pertama kali dalam sejarah, orang-orang Italia memiliki rasa kebersamaan.

Hal ini karena sebuah tagar #iorestoacase (aku bertahan di rumah) menjadi trending di Twitter.

Melalui tagar tersebut, pelaku bisnis dan selebriti beramai-ramai mendorong warga Italia untuk serius terlibat dalam upaya kontrol wabah ini.

Baca Juga: Panik Virus Corona Sudah Mewabah di Indonesia, Nagita Slavina Sampai Telepon Mahasiswa yang Tertinggal di Wuhan dan Minta Saran agar Tidak Panik