NOVA.id - Peneliti Australia mengkaji tentang bagaimana sistem imun tubuh melawan virus corona Covid-19.
Penelitian ini baru dipublikasikan di jurnal Nature Medicine pada Selasa (17/3/2020).
Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa orang dapat sembuh dari virus ini. Selain itu, menentukan sel imun mana yang muncul saat melawan virus corona juga dapat membantu pengembangan vaksin.
Secara global, tercatat lebih dari 160.000 kasus virus corona Covid-19 yang telah dikonfirmasi dengan lebih dari 6.000 kematian yang terjadi.
"Penemuan ini penting karena pertama kalinya kami memahami bagaimana sistem imun melawan novel coronavirus ini," kata salah satu penulis jurnal Prof Katherine Kedzierska.
Penelitian yang dilakukan oleh Peter Doherty Institute for Infection and Immunity Melbourne ini disebut oleh para ahli sebagai sebuah terobosan.
Baca Juga: Cegah Virus Coroba, Segera Konsumsi 5 Buah-buahan Ini agar Imunitas Tubuh Terjaga!
Melansir BBC, banyak orang yang dilaporkan sembuh dari virus corona Covid-19.
Artinya, telah diketahui bahwa sistem imun tertentu dapat dengan sukses melawan virus ini.
Namun, untuk pertama kalinya, penelitian mengidentifikasi empat jenis sel imun yang hadir untuk melawan Covid-19.
Baca Juga: Tingkatkan Imunitas Tubuh, 3 Cara Sederhana Ini Bisa Menangkal Beragam Virus
Sel-sel ini diamati dengan melacak pasien dengan kasus ringan ke moderat dari virus corona tanpa masalah kesehatan lain sebelumnya.
Seorang perempuan berusia 47 tahun dari Wuhan, China, telah dibawa ke rumah sakit di Australia dan sembuh dalam 14 hari.
Prof Kedzierska mengatakan bahwa timnya telah meneliti respons imun secara keseluruhan dari pasien ini terhadap virus.
Baca Juga: 5 Minuman Herbal yang Bisa Jaga Imun Tubuh dan Tangkal Virus Berbahaya
Tiga hari sebelum perempuan ini mulai membaik, sel-sel spesifik terlihat dalam aliran darahnya.
Pada pasien influenza, sel-sel yang sama juga muncul sekitar waktu ini sebelum pemulihan.
"Kami sangat senang dengan hasil ini dan fakta bahwa kami dapat benar-benar menangkap kemunculan sel imun pada pasien terinfeksi sebelum kondisi klinis membaik," tambah Prof Kedzierska.
Baca Juga: Yuk, Cegah Penularan Virus Corona dengan Tingkatkan Imun Tubuh
Mengidentifikasi sel imun yang dapat melawan virus membantu memprediksi "arah" virus.
"Ketika Anda tahu kapan berbagai jenis respons itu dapat terjadi, Anda dapat memperkirakan di mana Anda dalam pemulihan virus," kata Dekan Ilmu Kesehatan di Swinburne University of Technologi, Prof Bruce Thompson sebagaimana dikutip BBC.
Menteri Kesehatan Australia Greg Hunt mengatakan bahwa temuan ini juga dapat membantu mempercepat pengembangan vaksin dan potensi perawatan tertentu bagi pasien yang terinfeksi Covid-19.
Sementara, Prof Kedzierska mengatakan, langkah selanjutnya bagi para ilmuwan adalah menentukan mengapa respons imun lebih lemah pada kasus-kasus yang parah.
"Ini benar-benar menjadi kunci saat ini untuk memahami apa yang kurang atau berbeda pada pasien yang meninggal atau memiliki penyakit lebih parah.
Jadi, kita bisa memahami bagaimana melindungi mereka," jelas Prof Kedzierska.
(*)
Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya. Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.