Selama Sekolah dari Rumah Anak Jadi Malas Belajar? Ini Cara Atasinya

By Maria Ermilinda Hayon, Jumat, 3 April 2020 | 21:00 WIB
Selama Sekolah Dari Rumah Anak Jadi Malas Belajar? Ini Cara Atasinya (istock)

Ingatkan kembali pada anak mengenai aturan yang telah disepakati sebelumnya.

Terutama mengenai waktu belajar serta konsekuensi dan reward yang diperoleh jika anak menjalankan aturan dan kegiatan sesuai kesepakatan.

“Setelah disepakati, aturan perlu dijalankan secara konsisten agar dapat secara efektif  mendorong anak mengendalikan perilakunya. Hindari penggunaan istilah “hukuman”. Sebaliknya, ganti dengan istilah “konsekuensi”, agar anak tidak memandang proses belajar dan pendisiplinan secara negatif,” ujar Chitra.

Baca Juga: Hindari Penularan Corona Virus, Ajak Anak Belajar di Rumah Pakai Cara Ini 

Reward positif bisa kita berikan dalam bentuk makanan atau snack kesukaan si kecil, screen time (berkegiatan di depan layar seperti nonton TV atau main gim di ponsel), ataupun kegiatan bermain yang lainnya.

Sedangkan untuk konsekuensi negatif, kita bisa mengurangi waktu bermain gim, misalnya.

Tapi, ingatlah untuk tidak memberikan konsekuensi dengan label negatif seperti bandel atau bodoh dan hukuman fisik dengan mencubit atau memukul.

Pasalnya, hal ini dapat menimbulkan luka batin pada anak di kemudian hari dan membuatnya trauma untuk belajar.(*)

  

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya. Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.