Viral Video Prank Transpuan dengan Sembako Isi Sampah, Ternyata Bikin Anji Marah Sampai Ajak Netizen Laporkan Akun YouTube Ferdian Paleka

By Nadia Fairuz Ikbar, Rabu, 6 Mei 2020 | 14:35 WIB
Viral Video Prank Transpuan dengan Sembako Isi Sampah Bikin Anji Marah Sampai Ajak Netizen Laporkan Akun YouTube Ferdian Paleka (tangkapan layar YouTube)

NOVA.id - Beberapa waktu lalu warganet dihebohkan dengan video viral dari seorang Youtuber, Ferdian Paleka.

Video tersebut adalah video prank.

Dalam video tersebut, Ferdian dan dua orang temannya berencana untuk melakukan prank kepada para transpuan di jalanan.

Baca Juga: Unfollow Akun Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Anji Manji Terang-terangan Beberkan Alasannya

Prank-nya ialah membagikan sembako gratis yang ternyata di dalamnya berisikan sampah.

Video tersebut sontak menjadi viral dan membuat banyak netizen marah lantaran menganggap apa yang dilakukan oleh Ferdian dan kedua temannya sudah keterlaluan.

Tak terkecuali dengan penyanyi sekaligus YouTuber Anji Manji.

Baca Juga: Unfollow Akun Instagram Ria Ricis hingga Dihujat Netizen, Anji Manji: Kontennya Bukan yang Pengin Saya Lihat sih

Mengutip dari Kompas.com, Anji mengajak netizen me-report akun YouTube Ferdian Paleka.

Hal tersebut Anji sampaikan dalam kanal YouTube-nya, dunia MANJI, yang berjudul "FERDINAN PALEKA DAN KONTEN PRANK-NYA" pada Selasa (05/05).

"Saya rasa kita perlu me-report channel dia. Kita laporkan kepada YouTube," kata Anji.

Baca Juga: Setelah 4 Tahun Berstatus Janda, Sheila Marcia Akhirnya Menikah Lagi

Bukan tanpa alasan, pelantun lagu "Dia" itu menilai Ferdian telah merugikan orang lain karena konten YouTube-nya tersebut.

Bukan tanpa alasan, pelantun lagu "Dia" itu menilai Ferdian telah merugikan orang lain karena konten YouTube-nya tersebut.

Adapun, dalam konten YouTube tersebut, aksi tak terpuji Ferdian Pelaka membagikan sembako berisi batu dan sampah kepada waria atau transpuan viral di dunia maya.

Baca Juga: Ibunya Segera Lepas Status Janda, Putri Anji Manji Untai Harapan Manis untuk Sheila Marcia

Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Saptono Erlangga mengatakan, Ferdian Pelaka dilaporkan ke pihak yang berwajib.

Saptono mengatakan, pelaporan itu dibuat pada Minggu (03/05) malam atas dugaan pencemaran nama baik melalui media elektronik.

Sementara, polisi sudah mengamankan rekan Ferdian yang juga ada divideo tersebut dengan inisial T.

Baca Juga: Anaknya Didiagnosis Autisme, Curahan Hati Wina Natalia: Kami Tidak Ingin Dikasihani

Kasatreskrim Polrestabes Bandung, AKBP Galih Indragiri mengatakan, T diserahkan oleh orangtuanya sendiri ke pihak berwajib pada Senin.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pengembangan lanjutan atas kasus video prank bingkisan sampah dan batu Ferdian Pelaka dan dua rekannya yang lain. (*)

Sahabat NOVA punya usaha dan ingin tambah ilmu agar lebih sukses? Atau mungkin sedang butuh penghasilan tambahan dan mau mulai berwirausaha?

Salah satu cara terbaik adalah dengan ikut berbagai pelatihan online di bidang kewirausahaan, seperti program We Learn dari organisasi internasional, UN Women.

Program ini gratis, alias tidak dipungut biaya. Tinggal daftar di sini dan siap-siap makin sukses berwirausaha!

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.

Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.