NOVA.id - Duduk terlalu lama ternyata punya akibat berbahaya.
Bahkan, kebiasaan tersebut bisa meingkatkan risiko kematian, lo.
Hal ini dijelaskan dalam penelitian yang dimuat oleh laman Independent.
Baca Juga: Resep Membuat Ayam Kremes Kelapa, Cocok untuk Menu Buka Puasa atau Sahur, Sangat Praktis!
Menurut penelitian, duduk lebih dari enam jam sehari menyebabkan 70 ribu kematian di Inggris setiap tahunnya.Penulis penelitian dari Queen's University Belfast dan Ulster University juga menemukan bahwa 11,6% kematian di Inggris pada tahun 2016 atau sekitar 69 ribu kasus dapat dicegah jika orang-orang tersebut tak duduk terlalu lama.
Walau terdengar absurd, penelitian ini melibatkan data dari survei besar pada tahun 2012, terkait kebiasaan duduk masyarakat Inggris.
Baca Juga: Ucapkan Selamat Ibadah Puasa, Gaya Penampilan Farah Quinn Justru Sukses Curi Perhatian Netizen