Miris, Ditolak 8 Rumah Sakit, Perempuan yang Sedang Hamil 8 Bulan Ini Akhirnya Meninggal Dunia di Ambulans Setelah Tak Dapat Pertolongan Selama 13 Jam

By Widyastuti, Minggu, 7 Juni 2020 | 11:09 WIB
Ditolak 8 Rumah Sakit dan 13 Jam tak Dapat Penanganan, Wanita Hamil 8 Bulan Meninggal di Ambulans. (Tribun medan - facebook)

 

 

Melansir dari Tribunnews yang dikutip dari PTI, sampai kini kasus nelam masih belum diketahui apakah ke-8 rumah sakit yang menolak Neelam itu karena tengah fokus menangani covid-19.

Namun yang pasti sejak Sabtu (06/06), India mencatatkan ada 9.887 kasus baru terkait virus corona dan 294 kematian.

Per sabtu kemarin, India telah mencatat 236.657 kasus Covid-19 dan angka kematian menjadi 6.642.

Baca Juga: Kejam! Seekor Gajah Mati Gara-Gara Diberi Makan Nanas Isi Petasan, Pemerintah India Buru Tiga Tersangka

Seperti yang diketahui India kini dinobatkan menjadi negara ke enam yang mengalami kasus Covid-19 terbanyak di dunia.

Selain itu beberapa kota besar India seperti Mumbai mengalami kewalahan atas lonjakan pasien Covid-19.

Ibu Kota India, New Delhi bahkan dilaporkan kehabisan ruang perawatan di RS.

Akhirnya Hakim Gautam Budh Nagar, Sulas LY memerintakna untuk menyelidiki kasus ini lebih lanjut.

"Additional District Magistrate (DM) Munindra Nath Upadhyay dan Kepala Kesehatan Deepak Ohri akan menyelidiki masalah ini."

DM telah menginstruksikan mereka untuk segera melakukan penyelidikan dan mengambil tindakan," kata pernyataan resmi Pemerintah Kabupaten Gautam Buddh Nagar.

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Ditolak 8 Rumah Sakit, Wanita Hamil 8 Bulan Ini Akhirnya Meninggal Dunia di Ambulans Setelah 13 Jam Tak Dapat Penanganan!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)