NOVA.id – Sebentar lagi Tahun Ajaran Baru 2020 akan dimulai, dan sudah dipastikan 94 persen sekolah masih menjalani proses belajar dari rumah (BDR).
Sebagai orangtua, kita masih akan terus menemani anak BDR.
Meski begitu, harus diingat bahwa saat temani anak belajar dari rumah, posisi kita tak menggantikan guru.
Baca Juga: Nadiem Makarim Bagikan 7 Tips Pembelajaran Jarak Jauh untuk Para Guru Selama Wabah Covid-19
Saat BDR, peran orangtua memang sangat penting dalam menemani anaknya belajar.
Masalahnya, menurut pengamat pendidikan Indra Charsimiadji, selama ini orangtua menyerahkan sepenuhnya urusan belajar anak kepada pihak sekolah maupun lembaga bimbingan belajar.
Sehingga ketika itu dilakukan di rumah, orangtua seperti tidak siap, bahkan stres.
“Ekosistemnya belum ideal. Ki Hajar Dewantoro menyebut ada tiga sentra pendidikan, yaitu rumah, sekolah, dan masyarakat. Selama ini kan rumah memang tidak menjadi sentra pendidikan,” kata Indra.
Jadi wajar jika saat ini banyak orangtua kewalahan.
Bukan cuma tak siap saat disodori materi pelajaran anak, tapi juga mengendalikan anak agar bisa tetap fokus belajar dan mau mengikuti proses BDR dengan baik.
Baca Juga: Belajar dari Rumah, Ini 4 Link untuk Live Streaming TVRI! Bisa Pakai Handphone Juga
Apalagi dalam situasi ini, anak juga tertekan.
Lha, mendampingi anak belajar dalam kondisi normal saja sudah susah, apalagi bila si anaknya dalam kondisi stres.
Sementara di sisi lain, orangtua juga punya tanggung jawab mengerjakan urusan rumah, belum lagi jika mereka juga punya kewajiban work from home.
Terbayang ruwetnya, kan?
Tapi kondisi ini memang mau tak mau harus dihadapi. Orangtua harus punya cara yang tepat agar bisa menemani anak BDR tanpa merasa “tersiksa”.
Kata Indra, “Yang jelas, orangtua tidak menggantikan fungsi guru, tidak mengajari anak sebagai guru. Karena orangtua memang bukan guru.”
Baca Juga: Zenius dan Gojek Bersama Luncurkan Layanan Belajar Online Gratis!
Nah, jadi siap kan temani anak belajar dari rumah?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)