Gigit Sendok hingga Nyalakan Lilin, Ini 6 Cara Mengiris Bawang Merah yang Nggak Bikin Nangis

By Presi, Senin, 6 Juli 2020 | 20:05 WIB
Bawang merah bisa untuk menjaga kesehatan ginjal (Tribun Medan - Tribunnews.com)

NOVA.id - Tak jarang memotong bawang merah membuat mata kita terasa perih hingga menangis.

Hal itu terjadi karena di dalam tubuh kita terdapat enzim yang bisa membuat kita menangis saat memotong bawang.

Selain itu, bawang merah juga mengandung suatu bahan kimia yang bernama syn-propanethial-S-oxide yang mudah menguap dan lebih suka mendekati mata kita.

Baca Juga: Wow, Atasi Rambut Beruban Hanya dengan Gunakan Bawang Merah, Patut Dicoba!

Saat masuk ke mata, senyawa itu membentuk asam sulfat yang membuat mata perih dan menangis.

Namun, menangis karena memotong bawang merah bisa kita hindari dengan mengikuti 6 cara yang dilansir dari SajianSedap berikut ini.

Apa saja?

Baca Juga: Deretan Masakan Berkuah yang Lezat Disantap Saat Lembur di Rumah

1. Nyalakan lilin

Api mampu adalah menyingkirkan gas yang mengambang di udara, termasuk yang dihasilkan dari bawang merah.

Dengan menyalakan lilin ketika mengiris bawang, gas dari bawang dapat disingkirkan dengan mudah.

Baca Juga: Sulit Membedakan Madu Asli dengan yang Palsu Selama Ini? Coba 5 Trik Sederhana Ini

2. Bekukan dulu

Sahabat NOVA juga bisa membekukan bawang merah terlebih dahulu di freezer selama 15 menit.

Hawa dingin akan menghentikan bawang melepaskan molekul gas saat diolah.

Baca Juga: Waspada, Jangan Pernah Taruh Barang-Barang Ini di Dalam atau di Dekat Kulkas, Akibatnya Bisa Meledak!

3. Iris di dalam air

Seain dua cara sebelumnya, kita juga bisa memotong bawang merah di dalam air.

Uap bawang merah yang 'kejam' tak akan mampu bekerja bila kita mengupas atau mengirisnya di dalam air.

Baca Juga: Hilang Secara Misterius Selama 31 Jam di Gunung Guntur, Lelaki Ini Akhirnya Ditemukan dengan Kondisi Hampir Telanjang dan Linglung

4. Rendam

Cara beikutnya yaitu merendam bawang merah di dalam air.

Langkah ini mampu mengeluarkan senyawa yang membuat mata perih, sehingga tidak dapat bereaksi dengan mata.

Baca Juga: Rendam Bahan Makanan dengan Air Sabun Hingga Tuai Komentar Netizen, Hotman Paris: Biar Corona Jahannamnya Mati!

 

 

5. Gigit sendok

Banyak orang percaya kalau menggigit sendok saat mengupas atau mengiris bawang akan menyelamatkan mata dari keperihan.

Rupanya, logam dari sendok bisa ampuh mengikat gas yang menguap sebelum mencapai mata.

Baca Juga: Hanya dengan Tambahkan 2 Sendok Minyak Kelapa Saat Masak Nasi Putih, Bisa Turunkan Kalori Hingga 60 Persen!

6. Kunyah permen karet

Mengunyah permen karet juga sangat membantu kita dalam memotong atau mengiris bawang merah.

Napas yang keluar dari mulut mampu mencerai-beraikan gas yang membuat iritasi.

Gas yang sedikit tentu saja tidak akan membuat kita menangis.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)