Jadi Orangtua Baru? Ajak Suami Kerjasama Urus Anak agar Bahagia

By Maria Ermilinda Hayon, Kamis, 9 Juli 2020 | 08:00 WIB
Jadi Orangtua baru? Ajak Suami Kerjasama Urus Anak Agar Bahagia (Istock )

NOVA.id - Yuanita Christiani, Chacha Frederica, dan Westny Dj tengah diliputi rasa bahagia.

Pasalnya, belum lama ini, ketiga artis tersebut resmi menyandang status sebagai orangtua.

Yap, menjadi orangtua baru adalah momen yang membahagiakan.

Baca Juga: Tidur Sekamar dengan Bayi? Berikut Tips Hubungan Intim yang Tepat agar Tak Ganggu Waktu Istirahat Anak

Tapi jangan dikira menjalaninya mudah.

Akan ada banyak fase menantang yang ditemui, khususnya bagi ibu.

Maka itu, support system menjadi hal penting, terlebih dukungan dari sang suami tercinta.

Baca Juga: Berhubungan Intim Jadi Canggung karena Tinggal di Rumah Orangtua? Ikuti 4 Tips Ini!

Toh, janggal rasanya jika saat menjalani proses ini, semua hanya dibebankan pada sang istri.

Apalagi, jika di masa pandemi ini kita tidak menitipkan anak di rumah orangtua seperti biasanya.

Atau asisten rumah tangga belum kembali karena masih terhalang PSBB di kotanya.

Baca Juga: Lama Menikah tapi Belum Punya Anak, Ini 3 Hal yang Perlu Dilakukan

Mau cari pengasuh baru, masih takut dan cemas, akhirnya hanya bisa mengandalkan satu sama lain.

Ya, suami dan istri mesti saling bekerja sama agar dapat merawat si kecil dan menjadikan ini sebagai momen yang benar-benar membahagiakan—buat orangtua dan juga si kecil.

Lantas, bagaimana cara kerja samanya?

Baca Juga: Cara Agar Cepat Hamil dari dr Boyke Meski Kita dan Pasangan Sibuk

Tips Mesra Orangtua Baru (NOVA)

Menjadi orangtua baru, apalagi di tengah pandemi seperti ini tentu membawa tantangan tersendiri.

Khususnya, dalam hal menjaga kesehatan si kecil.

Jika ayah sudah kembali work from office (WFO) tentunya protokol kebersihan perlu dilakukan dengan teliti dan hati-hati agar tidak menimbulkan risiko bagi kita dan si kecil.

Baca Juga: Tingkatkan Gairah Hubungan Intim dengan 5 Benda yang Ada di Rumah Ini, Salah Satunya Es Batu!

Lalu, ditambah lagi jadwal kontrol kunjungan ke dokter yang harus disipakan ekstra hati-hati.

Tentu, semua harus diurus bersama-sama dengan konsep kerja sama yang matang antara kita dan pasangan.

Artinya,suami juga sebaiknya ikut terlibat dalam setiap hal selama proses adaptasi menjadi orangtua baru.

Baca Juga: Agar Biaya Tak Kebobolan, Ini Pentingnya Buat Daftar Ceklis Sebelum Jadi Orangtua Baru

 

Bukan hanya menyokong dari segi dana.

Dengan begitu, ibu merasa tidak sendirian.

Hal ini pun bisa meningkatkan kepuasan terhadap pernikahan.

Baca Juga: 10 Inspirasi Foto ‘New-Born’ Baby yang Lucu dan Menggemaskan

“Banyak penelitian menemukan bahwa kelahiran anak pertama dapat menjadi titik awal ketidakpuasan pernikahan, karena para istri merasa harus mengerjakan semuanya sendirian. Sedangkan, ketika salah satu pihak mulai merasa tidak puas terhadap pernikahan, tentu sikapnya akan berubah terhadap pasangan, yang nantinya berujung pada ketidakpuasan juga dari pasangan,” ujar Sri Juwita Kusumawardhani., M.Psi, Psikolog., psikolog klinis, dosen, dan pendiri Cinta Setara.

Tentunya, ketika kerja sama terjadi, maka kita bisa lebih sehat dan waras, sehingga lebih punya energi juga untuk bermesraan dan membahagiakan suami.

Selain itu, menurut Wita, jika ayah ikut terlibat dalam proses pengasuhan, akan terjadi kelekatan dan ikatan yang kuat dengan si buah hati. 

Tentunya, hal ini akan bermanfaat bagi hubungan ayah dan anak di kemudian hari.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)