NOVA.id - Kamar mandi yang nyaman tentu harus terlihat bersih.
Namun, lama kelamaan dinding kamar mandi bisa berkerak atau memiliki noda menguning jika jarang dibersihkan.
Kini tak perlu khawatir karena ada bahan alami yang bisa membersihkan kerak atau noda di keramik kamar mandi kita.
Baca Juga: Patut Dicoba! 5 Cara Ini Dijamin Ampuh Atasi Rasa Bosan Anak saat Belajar dari Rumah
Hanya dengan belimbing wuluh, pekerjaan membersihkan kamar mandi akan menjadi lebih mudah.
Buah mungil yang dikenal asam dan sering jadi campuran sayur ini ternyata bisa menghilangkan noda-noda.
Kadar asamnya yang tinggi mampu membersihkan noda pada benda-benda dengan beragam macam kotoran seperti sisa makanan, lemak atau bahkan debu yang sudah menebal.
Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Rambut Megar Kayak Singa yang Susah Diatur, Apa Saja?
Tidak hanya dinding kamar mandi, bak mandi dan barang-barang kaca pun bisa dibersihkan dengan belimbing wuluh.
Bagaimana caranya?
Melansir IDEA Online, kita cukup membeli 2 buah belimbing untuk membersihkan keramik ukuran 20x20.
Baca Juga: Cara Menyimpan Cabai di Rumah agar Tak Mudah Busuk, Jangan Pernah Dicabut Batangnya
Pertama, kupas bagian badan belimbing wuluh.
Kedua, gosokkan ke permukaan keramik secara merata.
Ketiga, diamkan selama 10 menit agar kadar asamnya bekerja.
Keempat, bersihkan dengan menggunakan sikat plastik, gerakkan sikat ke arah vertikal atau horizontal hingga noda terangkat.
Kelima, jika dibutuhkan kamu juga bisa menggunakan sabun pembersih yang kamu tuangkan sedikit pada bagian sikat.
Keenam, lap dengan kain bersih kering atau basah, lakukan secara perlahan dengan sedikit penekanan pada keramik.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.