Berjalan Cepat Disebut Bisa Memperpanjang Usia, Begini Menurut Ahli

By Widyastuti, Jumat, 7 Agustus 2020 | 16:06 WIB
Ilustrasi - Berjalan Cepat Disebut Bisa Memperpanjang Usia, Begini Menurut Ahli (wattanachon)

NOVA.id - Orang yang berjalan kaki dengan cepat disebut memiliki banyak keuntungan.

Jalan cepat bukan cuma bisa sampai ke tujuan dalam waktu lebih singkat, tapi ternyata juga cenderung lebih panjang umur dibanding orang yang jalannya lambat.

Demikian menurut hasil penelitian yang diterbitkan dalam Mayo Clinic Journal dari Mayo Clinic Proceedings.

Baca Juga: Selalu Didesak Netizen untuk Rujuk dengan Gading Marten, Gisella Anastasia Akhirnya Respons: Nggak Bisa Bilang Nggak Mungkin

Dalam studi tersebut, tim peneliti merekrut 475.000 peserta.

Hasil analisis mengungkapkan, peserta yang berjalan dengan kecepatan lebih memiliki harapan hidup lebih lama.

Bahkan, hal itu berlaku untuk semua orang baik yang berat badannya ideal atau pun kegemukan.

Mereka yang memiliki kecepatan berjalan tinggi diperkirakan bisa hidup sampai usia 86-87 tahun untuk perempuan dan 85-86 tahun untuk pria.

Baca Juga: Terkenal Sebagai Perempuan Sabar Menghadapi Suami, Istri Hotman Paris Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Ini Profesinya