Menjelang Kemarau, BMKG Temukan 88 Titik Panas di Provinsi Riau, Ini Daftar Persebarannya

By Ratih, Selasa, 11 Agustus 2020 | 11:32 WIB
Ilustrasi karhutla (Tribun Manado)

NOVA.id - Musim kemarau akan segera masuk ke Indonesia.

Perubahan cuaca yang terasa ekstrem menandakan kekeringan dan potensi karhutla bisa kembali terjadi.

Masyarakat di Riau kini sudah dihadapkan pada titik panas di wilayahnya.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Ibunda Ashraf Sinclair Minta BCL Move On hingga BMKG Prediksi Kekeringan Berlangsung Sampai Bulan Oktober

Melansir Kompas.com, cuaca panas sejak beberapa hari terakhir membuat titik panas atau hotspot meningkat di Provinsi Riau.

Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru, titik panas terdeteksi sebanyak 88 titik, Senin (10/08) pukul 07.00 WIB.

Data ini menunjukkan peningkatan dari yang sebelumnya tercatat di hari Minggu (09/08).

Baca Juga: Kemarau Datang, BMKG Prediksi Kekeringan Bisa Berlangsung Sampai Bulan Oktober, Ini Daftar Wilayah yang Terdampak