Selama New Normal, Jangan Sampai Pelit Beri Pelembap pada Tangan! Ini Dampak yang Bisa Terjadi

By Yunus,Maria Ermilinda Hayon, Kamis, 13 Agustus 2020 | 07:00 WIB
Selama New Normal, Jangan Sampai Pelit Beri Pelembap pada Tangan! (beautyheaven.com.au)

NOVA.id - Masa pandemi Covid-19 sekarang ini, urusan cuci tangan jadi sesuatu yang enggak bisa dianggap remeh.

Hampir di setiap tempat kita diminta cuci tangan lebih dahulu, tujuannya ya menghindari penularan Covid-19 di tempat yang kita kunjungi.

Nah, kalau terlalu sering cuci tangan, apakah itu dengan sabun atau hand sanitizer, apakah bermasalah buat kulit?

Baca Juga: Sambut New Normal dengan Jaga Kelembapan Kulit Tangan dalam Aktivitas Sehari-hari

Menurut dr. Dian Pratiwi, SpKK, FINSDV, FAADV dari Erha Derma Center Kemanggisan, Jakarta, hand sanitizer dan sabun merupakan bahan iritan yang bisa mengangkat lemak alami pada kulit.

Asal tahu saja, iritan adalah bahan yang bisa menyebabkan peradangan jika terjadi kontak tubuh.

Sementara itu, lemak alami pada kulit justru berfungsi sebagai perekat di antara sel kulit, sehingga mampu menahan air sekaligus jadi penghalang tubuh dengan dunia luar.

Baca Juga: Ahli Kecantikan, dr. Oky Pratama Ungkap Masalah Kulit Selama Pandemi Corona