“Tayangan entertainment musik dengan konsep tematik yang dapat menghadirkan sensasi seakan sedang menyaksikan konser musik sesungguhnya, di mana selama pandemi ini belum dapat diselenggarakan guna mengikuti imbauan untuk tetap menjaga jarak, dan menghambat penyebaran virus Corona,” jelas Marlo.
Marlo menambahkan, “Kami berharap acara ini dapat menghibur seluruh keluarga Indonesia, khususnya para pelanggan setia First Media, dan mengobati kerinduan para penggemar festival musik.”
Sebagai komitmen First Media untuk terus memberikan kontribusi sosial bagi masyarakat Indonesia dan menjadi bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) berkelanjutan, First Festival Live juga mengusung semangat kebersamaan dan berbagi kebaikan.
Hal tersebut diwujudkan melalui program donasi bekerjasama dengan BenihBaik.com.
Donasi akan dihimpun di tiap episode acara dan disalurkan langsung ke Satuan Gugus Terdepan untuk penanganan covid-19, dan juga diberikan kepada masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19 di berbagai wilayah di Indonesia seperti Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Sumatera.
“Dalam semangat kebersamaan, kami senang dapat berkolaborasi dengan First Media pada penyelenggaraan First Festival Live,” kata Nicky Hogan, CEO BeritaSatu Media Holdings.
Baca Juga: Dikenal Jaga Gaya Hidup Sehat, Titi Kamal dan Christian Sugiono Dipilih Jadi Brand Ambassador AIA