Cara Memasak Nasi Kuning di Tumpeng agar Mengkilat dan Tidak Keras

By Ratih, Minggu, 16 Agustus 2020 | 07:30 WIB
Cara Memasak Nasi Kuning di Tumpeng Agar Tidak Keras dan Bisa Mengkilat (Tribunnews)

NOVA.id - Sebentar lagi kita akan memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-75.

Di hari spesial itu, masyarakat biasanya menggelar berbagai perlombaan disertai dengan makanan khasnya, yaitu tumpeng.

Nah untuk Sahabat NOVA yang ingin membuat tumpeng, ada tips khusus loh untuk memasak nasi kuningnya.

Baca Juga: 7 Tips Ini Buat Tujuh Belasanmu Makin Seru Bersama Google Walau di Rumah Aja

Cara ini bisa membuat nasi kuning yang kita masak menjadi mengkilat.

Selain itu, cara memasak ini juga bisa membuat nasi kuning tidak menjadi keras.

Yuk simak tipsnya!

Baca Juga: Bikin Momen Jadi Lebih Menarik, Ini 3 Tips Mengedit Foto dan Video Pakai Samsung Galaxy Note20 Series

Melansir Sajian Sedap, membuang tumpeng kuning agar mengkilat bisa dilakukan dengan 2 cara.

Pertama, santan direbus bersama bubuk kunyit atau kunyit parut sampai mendidih bersama salam dan serai.

Setelah itu beras diaroni di dalam santan.

Bisa pula beras direndam dalam air kunyit lalu baru dimasak dengan cara biasa.

Baca Juga: Tips Pakai Skincare di Era New Normal, Jangan Salah Lagi, ya!

Kedua cara ini bisa dilakukan untuk menghasilkan warna kuning yang cantik.

Tapi, cara pertama biasanya lebih banyak dipilih.

Agar tumpeng tampak mengkilat, setelah diaron, percikkan sedikit air jeruk nipis.

Penambahan air jeruk nipis bisa juga dilakukan begitu nasi diangkat.

Baca Juga: Dijamin Awet, Ini Dia 3 Tips Jitu untuk Merawat Jins Kesayangan

Kemudian, agar nasi kuning di tumpeng tidak keras, Sahabat NOVA bisa mencoba cara ini.

Yang paling penting adalah berhati-hati ketika memasukkan nasi ke dalam cetakan.

Jangan terlalu ditekan supaya nasi tumpeng nanti tidak keras.

Kalau sudah dicampurkan sedikit beras ketan, biasanya tumpeng akan saling merekat meski tidak terlalu tekan.

Ingat, tutupi dulu tumpeng dengan cetakannya sebelumnya disajikan.

Tujuannya agar nasi tidak kering terkena angin.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Putar Uang dengan Jalankan Usaha, Ini 4 Tips Memulai Bisnis Tanpa Harus Bingung

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)