Berbeda dari Biasanya, Upacara HUT RI ke-75 di Istana Negara Hanya Dilakukan oleh 8 Orang Paskibraka

By Widyastuti, Senin, 17 Agustus 2020 | 07:00 WIB
Berbeda dari Biasanya, Upacara HUT RI ke-75 di Istana Negara Hanya Dilakukan oleh 8 Orang Paskibraka (kompas.com)

Asrorun menjelaskan, dari delapan anggota Paskibraka tersebut, hanya terdapat enam anggota yang akan diturunkan.

Mereka adalah tiga orang sebagai pengibar bendera pada pagi hari dan tiga orang bertugas untuk menurunkan bendera pada sore harinya.

Sedangkan, dua anggota lainnya akan bertugas sebagai cadangan dari keenam anggota lainnya.

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Rasa Pedas di Mulut Akibat Memakan Cabai, Wajib Coba!

Dia menuturkan, pemerintah tidak melakukan rekrutmen pada tahun ini karena mengantisipasi adanya penyebaran Covid-19.

Demi keselamatan jiwa bersama, pemerintah pun hanya mengambil tim cadangan Paskibraka pada periode sebelumnya.

Asrorun mengatakan, kendati hanya mengambil dari tim cadangan tahun sebelumnya, tetapi pihaknya tetap selektif dengan mengacu rekam jejak mereka selama bergabung dalam Paskibraka 2019.

Baca Juga: Dukung Produk Lokal, Presiden Jokowi Pamer 3 Sepeda Asli Buatan Indonesia, Termasuk Sepeda Kreuz yang Viral