NOVA.id - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulan Jameela kembali menyoroti utang PT PLN (Persero).
Utang yang kini menembus Rp 694,79 triliun.
Mulan mempertanyakan kemampuan PLN dalam menjamin pasokan listrik nasional tanpa membuat lonjakan tagihan listrik pelanggan.
Baca Juga: Santap Makanan Ini di Pesta Ultang Tahun Mulan Jameela, Ashanty Tiba-Tiba Drop sampai Hampir Pingsan
Merujuk pada laporan keuangan PLN periode Kuartal I-2020, kata Mulan, PLN memiliki utang jangka panjang sebesar Rp 537 triliun dan utang jangka pendek sebesar Rp 157,79 triliun.
Sehingga total utang perusahaan setrum plat merah itu menembus angka Rp 694,79 triliun.
Utang sebesar itu sebagian besar digunakan untuk membiayai megaproyek infrastruktur ketenagalistrikan 35.000 Megawatt (MW).