Wardah Gandeng Ayang Cempaka untuk Kolaborasi Spesial Lipcream dalam Kampanye #OnePinkOneHope

By Widyastuti, Minggu, 4 Oktober 2020 | 22:00 WIB
()

Pada kesempatan ini kami meluncurkan Wardah Exclusive Matte Lipcream x Ayang Cempaka yang merupakan seorang global ilustrator dan penyintas kanker payudara. Salah satu komitmen yang terus diupayakan oleh Wardah bersama banyak organisasi adalah perihal peningkatan kualitas kesehatan, terutama yang berkaitan dengan perempuan. Sehingga, kolaborasi ini menjadi salah satu bentuk dukungan Wardah terhadap perempuan Indonesia”.

Wardah Exclusive Matte Lipcream sendiri merupakan salah satu produk favorit perempuan Indonesia. Kolaborasi kreatif ini menghadirkan desain packaging eksklusif dan terbatas untuk tiga pilihan warna pink yaitu; Berry Pretty, Mauve On!, dan Pinkcredible.

“Ketiga pilihan warna ini tentunya kami sesuaikan dengan warna kulit perempuan Indonesia, sehingga mereka dapat ambil bagian dalam gerakan ini, menggunakan lipcream berwarna pink, sekaligus berdonasi” ungkap Husna.

Baca Juga: Demi Rp250 Ribu, Baim Wong Tantang Karyawan Makan Segenggam Belatung

Bersama dengan YKPI, Wardah membantu para penderita dan survivor kanker payudara di Indonesia. Setiap pembelian Wardah Lipcream berkontribusi pada aksi deteksi dini & pencegahan kanker payudara.

Terlebih pada situasi pandemi Covid-19 ini dimana banyak survivor dan penderita kanker payudara sulit untuk mendapatkan akses kesehatan dan terapi, serta kondisi stress pada era Covid-19 juga dapat memicu kanker payudara.

Ayang Cempaka, Global Ilustrator menyampaikan “Aku sangat senang dapat berkolaborasi dengan Wardah di momentum breast cancer awareness month. Memiliki kesempatan untuk berbagi pengetahuan mengenai kanker payudara melalui elemen seni dan dunia yang aku cintai.

Baca Juga: Perkembangan Terbaru Kondisi Rachel Maryam, sang Adik Kandung Bocorkan Nama Keponakan

()