Menariknya, saat melakukan perawatan payudara, niatan agar tidak kendur justru tak bisa dijadikan tujuan utama.
Soalnya perlu diingat, payudara yang indah itu adalah payudara yang sehat. Makanya, biar sehat, perawatan utamanya tetap dengan berolahraga.
Memang payudara yang terdiri dari jaringan ikat dan lemak ini tidak punya otot, tetapi persis berada di atas otot-otot dinding dada.
Baca Juga: Bagi Para Ibu, Ini 5 Cara Tingkatkan Produksi ASI Secara Alami
Sehingga otot dinding dada yang kita bikin kencang, agar payudara tersokong dengan baik. Termasuk oleh jaringan-jaringan di seputar payudara, seperti punggung dan bahu.
“Payudara terlihat indah kalau posturnya indah. Jadi, kita juga harus menjaga postur tubuh untuk tetap tegak, misalnya.
Kalau kita bahunya lebih tegap, dengan penggunaan bra yang tepat dan otot dada yang bagus, payudara kelihatan lebih kencang dan indah,” ujar dr. Yeni.
Baca Juga: Waspada! Bukan Hanya Perempuan, Lelaki Juga Bisa Terkena Kanker Payudara, Ini Gejalanya