Bayi Shaka yang Viral Karena Tidur Selama Setahun Dikabarkan Meninggal Dunia

By Ratih,None, Minggu, 11 Oktober 2020 | 09:44 WIB
Bayi Shaka yang Viral Karena Tidur Selama Setahun Dikabarkan Meninggal Dunia (Tribun Manado)

"Mereka yang tak sukai kita pun tidak akan peduli maka bangunlah nak, temani ibu, jaga ibu nanti, jagoan ibu anak sholeh,"

"Semoga cepat sembuh. Bismillah, semoga lancar ya nak operasinya. Bulan kelahiranmu nak," tulis sang ibunda.

Kisah pilu bayi Shaka sendiri bermula dari video Tik Tok sang ibu yang viral.

Diketahui bocah yang kini sudah berusia 18 bulan ini bernama Rau Surya Danifs, atau akrab disapa Danifs oleh keluarganya.

Baca Juga: Geger Video Rizki D'Academy Cium Seorang Perempuan, Kekasih Aryani Angkat Bicara

Danifs bersama keluarganya tinggal di Desa Tentenan Timur, Kabupaten Pamekasan, Provinsi Jawa Timur.

Menurut cerita yang dibagikan oleh ibunya dalam berbagai unggahan video TikTok dan kolom komentar, Danifs diketahui tak pernah lagi membuka matanya sejak usia 8 bulan.

Kondisi Danifs sejak lahir sampai usia 8 bulan masih terjaga sebelum akhirnya mengalami panas selama 1 bulan disertai dengan kejang.

Diduga, kondisi yang dialami Danifs saat itu mempengaruhi sarafnya hingga mengakibatkan bocah ini tak kunjung membuka matanya.

Keluarga sudah berupaya memberikan pengobatan dan perawatan untuk putra kedua mereka itu.

Danifs sempat dirawat di ruang ICU selama tiga bulan.

Bahkan bocah berwajah tampan ini sempat menjalani operasi pembuangan cairan dalam otak di salah satu rumah sakit yang berlokasi di Kota Surabaya.

Baca Juga: Viral, Najwa Shihab Wawancara Kursi Kosong yang Seharusnya Diduduki Menteri Terawan