5 Fitur Baru dari Google, Bikin Sekolah Online Anak Makin Nyaman

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 15 Oktober 2020 | 10:01 WIB
5 Fitur Baru dari Google, Bikin Sekolah Online Anak Makin Nyaman (istock)

 

Sempurnakan Sistem Manajemen Pembelajaran dengan Assignments

Produk terbaru Google bagi non-pengguna Classroom adalah Assignments, sebuah aplikasi untuk sistem manajemen pembelajaran (atau Learning Management System, LMS) yang memberi pengajar cara yang lebih cepat dan lebih mudah untuk membagikan, menganalisis, dan menilai tugas siswa.

Aplikasi penghemat waktu ini memungkinkan pengajar untuk secara otomatis membuat dan membagikan salinan tugas kelas yang dipersonalisasi ke folder Google Drive milik setiap siswa, memberikan masukan dengan cepat, dan terus memberikan nilai secara konsisten dan transparan dengan laporan keaslian.

Assignments kompatibel dengan LMS apa pun yang mendukung LTI 1.1 dan yang lebih tinggi, seperti Canvas, Schoology, Blackboard, dan banyak lagi.

Baca Juga: Tips Memilih Sekolah Virtual yang Tepat untuk Anak di Masa New Normal

Sumber Informasi dan Alat Baru untuk Terus Mendukung Keluarga

Saat banyak orangtua dan wali mendukung kegiatan belajar anak-anak dari rumah, Google mendengar adanya kebutuhan akan lebih banyak sumber informasi dan pelatihan bagi keluarga mengenai alat-alat Google.

Untuk itu, Google telah menyusun Tech Toolkit for Families and Guardians, yang akan membantu orangtua untuk lebih memahami teknologi yang digunakan anak-anak di ruang kelas.

Selain itu, Google  telah menambahkan akun sekolah ke Chrome OS sehingga siswa dapat mengakses Classroom dan file sekolah mereka secara lebih aman dengan perlindungan Family Link.

Baca Juga: Sekolah Online, Orang Tua Perlu Lakukan Hal Ini untuk Cegah Kerusakan Penglihatan pada Anak Saat Gunakan Gadget

Yang terakhir, di Teacher Center, pengajar dapat menemukan pelatihan, sumber informasi, dan program pengembangan profesional seperti program Certified Coach untuk mendukung mereka dalam menggunakan berbagai alat dan fitur Google di ruang kelas.

 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)