Jawab Kebutuhan Ibu Rumah Tangga, Kara dan Tetra Pak Gelar Virtual Talkshow

By Dionysia Mayang Rintani, Jumat, 16 Oktober 2020 | 09:46 WIB
Jawab Kebutuhan Ibu Rumah Tangga, Kara dan Tetra Pak Gelar Virtual Talkshow (dok. Kara)

 

Sisca melanjutkan, “Sekarang, zaman dan kebutuhan kita telah berubah, tentunya kita membutuhkan produk dan bahan masakan yang mudah dipakai dan tetap higienis terutama pada kondisi pandemi saat ini.”

Menurutnya, produk santan kelapa kemasan juga bisa dipakai dalam sebagai bahan pokok atau tambahan beragam kuliner nusantara, mulai dari sajian utama keluarga hingga jajanan tradisional.

Data dan perilaku konsumen di era pandemi juga yang melatarbelakangi, Kara merek asli Indonesia yang dimiliki oleh Sambu Group mengadakan Kara Cook from Home Challenge #WariskanResepJuara supaya mendukung konsumen, khususnya para ibu rumah tangga, berkreasi menciptakan resep dan bahkan memulai industri kuliner rumahan dengan memanfaatkan santan kelapa kemasan.

Baca Juga: Atasi Perubahan Iklim, Bank DBS Ajak Masyarakat Pahami Zero Food Waste

Kenedy Hermawan, Brand Manager, PT Kara Santan Pertama, menceritakan, “dengan tema wariskan resep juara, kami berharap para ibu rumah tangga bisa membagikan resep juara keluarganya atau resep turun temurun kuliner nusantara agar tetap dilestarikan secara kreatif.”

Ia menambahkan, kompetisi ini sendiri telah berlangsung secara rutin di media sosial Instagram dan mendapatkan pemenang utama, pemenang favorit, dan pemenang terpilih dengan hadiah jutaan rupiah.

Sebagai pegiat kuliner sekaligus ibu rumah tangga modern, Devina Hermawan, membagikan pengalamannya untuk terus beraktivitas dan menjalankan sejumlah peran.

Baca Juga: Sukses Digelar, Inilah Keseruan Kelas Pintar Atur Uang saat Resesi Allianz x NOVA

“Sebagai seorang ibu dan pegiat kuliner, tentunya saya ingin berkreasi menciptakan beragam resep juara yang praktis, higienis, dan tetap disukai untuk anak-anak dan keluarga. Menurut saya, santan kelapa kemasan merupakan salah satu produk yang harus saya sediakan di dapur untuk memperkuat cita rasa tanpa perlu repot memarut dan memeras santan secara manual,” tutupnya.

Acara kemudian ditutup dengan pengumuman periode kompetisi Kara Cook from Home Challenge berikutnya sampai November 2020, di mana pemenang akan diumumkan lewat media sosial Sisca Soewitomo, Devina Hermawan, dan Kara.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)