Kita tidak bisa bayangkan jika mereka ketinggalan pelajaran karena kekurangan ini.
Terlebih banyak pula kisah-kisah sedih pelajar yang orangtuanya harus bekerja ekstra keras untuk dapat menyediakan gadget untuk kebutuhan anaknya.
Terima Kasih untuk Rahasia Gadis atas inisiasi ini, YCAB, dan juga Smarfren yang berkenan menyediakan kuota, menjadi jembatan kebaikan bagi satu juta pelajar Indonesia," kata Andy F. Noya, founder dan CEO BenihBaik.com.
Baca Juga: Rayakan Hari Guru Nasional, McDonald's Sediakan Ruang Kelas Daring untuk 300 Guru
YCAB percaya bahwa pendidikan bagi anak-anak keluarga prasejahtera adalah kunci kebangkitan mereka dari kemiskinan.
Namun dengan adanya pandemi ini, jutaan keluarga kembali miskin yang mengakibatkan proses belajar daring menjadi beban luar biasa berat bagi mereka.
Hal ini terlihat di angka sembilan juta anak usia sekolah yang tidak lagi bersekolah teratur sejak pandemi.
Baca Juga: Rayakan Hari Guru Nasional, McDonald's Sediakan Ruang Kelas Daring untuk 300 Guru