Tetap Semangat di Masa Pandemi Covid-19, Facebook Buat Kampanye Lolos Challenge 2020 untuk Masyarakat

By Widyastuti, Kamis, 10 Desember 2020 | 15:04 WIB
Ilustrasi - Tetap Semangat di Masa Pandemi Covid-19, Facebook Buat Kampanye Lolos Challenge 2020 untuk Masyarakat (Dok. Shutterstock)

 

Biar postingan kamu menarik, ambil satu atau beberapa barang yang menggambarkan aktivitas kamu itu ya! Jangan lupa ajak teman dan keluarga untuk membagikan kisah mereka untuk lolos 2020.

Beberapa Kreator konten seperti Gen Halilintar dan Hobby Makan juga membagikan pengalaman baru dan aktivitas mereka dalam menjalani tahun 2020 ini dengan mengikuti #Lolos2020Challenge.

Dengan berbagi cerita berkesan dan perjalanan di sepanjang tahun ini, kamu bisa menjadi inspirasi dan motivasi bagi teman atau orang-orang terdekatmu untuk membangun kembali semangat yang positif untuk menghadapi 2021.

Baca Juga: Rayakan Hari Ibu di Tengah Pandemi Covid-19, Brisia Jodie Bikin Konser Tunggal Virtual Kisahku

Menjalani hal-hal baru dan sederhana, seperti belajar memasak, menonton film, hingga selingan tidur siang saat bekerja di rumah membuat seseorang bisa lolos melewati situasi sulit seperti ini.

Sahabat NOVA, meski kita masih menjalani sesuatu aktivitas di rumah, tapi terus terapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari, apalagi bila kita harus beraktivitas di luar rumah.

Jangan sampai kita abai, karena bisa membahayakan keluarga kita di rumah.

Jadi, #IngatPesanIbu dan terapkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun, ya!

Jadi, apa yang membuat kamu bisa lolos di tahun 2020?