Resep Nasi Bayam Kukus, Inspirasi Menu Masakan Sehat dan Nikmat

By Presi, Rabu, 6 Januari 2021 | 14:31 WIB
Resep Nasi Bayam Kukus (Dok. Greenfields)

 

Selanjutnya, kita akan membuat nasi kukus yang langkahnya terdiri dari:

1. Lelehkan sedikit margarine kemudian tumis bawang putih dan bawang bombay sampai wangi. Masukkan nasi putih, aduk rata. Masukkan bayam, Greenfields Fresh Milk, garam dan merica kemudian aduk sampai rata dan Greenfields Fresh Milk meresap (bila belum pulen bisa ditambah).

2. Matikan api, lalu susun untuk layer pertama masukkan 2-3 sdm nasi putih ke dalam ramekin mini dan ratakan.

3. Pada layer kedua, masukan tumisan tuna dan ratakan. Selanjutnya untuk layer ketiga, masukkan campuran jagung manis pipil dengan Greenfields Fresh Jersey Milk dan Greenfields Whipping Cream, kemudian ratakan dan tutup dengan nasi putih kembali. Beri parutan Greenfields Mozzarella Cheese pada bagian atasnya.

Baca Juga: Mirip Gado-Gado, Ini Resep Salad Bangkok yang Cocok Jadi Pilihan Menu Sehat

4. Kukus ±5-10 menit sampai Greenfields Mozzarella Cheese lumer kemudian sajikan selagi hangat.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)