Sebulan Lakukan Isolasi Mandiri, Nirina Zubir Akhirnya Sembuh dari Covid-19

By Presi, Senin, 11 Januari 2021 | 06:00 WIB
Tabloid NOVA Terbaru: Murah Meriah! Anniversary Keluarga Nirina Zubir (Instagram/@nirinazubir)

NOVA.id - Beberapa waktu lalu, aktris Nirina Zubir dan suaminya, Ernest Cokelat positif covid-19.

Hal itu diungkapkan Nirina Zubir melalui akun Instagram pribadinya, Jumat (18/12) lalu.

Mengetahui itu Nirina Zubir dan keluarga pun langsung melakukan isolasi mandiri di rumah.

Baca Juga: Belum Sembuh dari Covid-19, Begini Momen Haru Pertemuan Nirina Zubir dan Anaknya yang Terhalang Pintu Kaca

Setelah dua minggu, suami dan anak-anaknya pun sudah negatif, namun Nirina masih positif covid-19.

Nirina Zubir pun kembali melakukan isolasi mandiri dua minggu untuk kedua kalinya.

Total sudah sebulan isolasi mandiri, Nirina Zubir akhirnya mengabarkan bahwa dirinya sudah sembuh.

Baca Juga: Nirina Zubir dan Sang Suami Positif Covid-19: Kami Kuat Menghadapinya Bersama