NOVA.id - Hujan deras pada Sabtu (9/1) siang memicu longsor di Perum Pondok Daud, Kampung Bojongkondang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang.
Hujan juga menyebabkan banjir di Desa Cisempur, Desa Linggar, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung.
Manajer Pusdalops BPBD Provinsi Jawa Barat Budi Budiman Wahyu mengatakan hujan deras yang terjadi menyebabkan longsoran tebing setinggi 20 meter dan panjang 40 meter.
"Longsoran menimbun 14 unit rumah rusak berat. Korban luka diduga 12 jiwa. Korban masih di-assessment, belum bisa diketahui baik jumlah maupun kondisinya," kata Budi melalui ponsel, Sabtu (9/1/2021).
Tim SAR gabungan pun kembali menemukan satu orang korban yang tertimbun longsor di Perum Pondok Daud, Kampung Bojongkondang, RT 3/10, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, (13/1/2021).
Korban yang diketahui bernama Ahmad Yani (32) itu ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dan langsung dibawa ke Puskesmas Sawahdadap untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: Mulai Terjadi Genangan Air, Ini 5 Hal yang Harus Dilakukan Jika Wilayah Mulai Banjir