Jangan Bingung, Coba Buat Resep Tempe Bakar Penyet Sambal Terasi untuk Makan Malam Nanti

By Alsabrina, Jumat, 15 Januari 2021 | 15:33 WIB
Tempe Penyet (dok. sajian sedap)

NOVA.id – Hanya dengan menggunakan bahan sederhana dan tak berbiaya mahal, kita bisa membuat tempe bakar penyet sambal terasi di rumah, loh.

Ya, tempe memang menjadi bahan masak andalan.

Bagaimana tidak? Tempe mudah diolah dan hanya dengan digoreng saja, rasanya pun sudah lezat.

Baca Juga: Resep Pepes Tempe dan Kentang, Lezat dan Cocok untuk Lauk Makan Siang

Apalagi jika tempe dibuat jadi menu tempe bakar penyet sambal terasi.

Santapan ini cocok banget untuk makan malam nanti. Terlebih jika disandingkan dengan nasi putih hangat. Dijamin ketagihan!

Nggak sabar membuat? Yuk Sahabat NOVA, kita simak resepnya berikut ini.

Baca Juga: Bikin Tambah Nasi Kalau Makan Ini, Yuk Buat Resep Sambal Tempe Petai untuk Makan Siang

Bahan:

400 gram tempe, dipotong 6 x 6 cm, dikerat-kerat

2 siung bawang putih, dihaluskan

1 sendok makan kecap manis

1 sendok teh ketumbar bubuk

1/2 sendok teh garam

1500 ml air

Baca Juga: Yuk Nikmati Burger Tempe yang Sehat untuk Santapan di Rumah, Begini Resepnya

Bahan Sambal:

10 buah cabai merah keriting

2 buah cabai rawit merah

2 siung bawang putih

4 butir bawang merah

2 sendok teh terasi, dibakar

1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh gula pasir

1 sendok teh air jeruk limau

Baca Juga: Ada Trik untuk Bikin Tempe Bacem Lezat dan Bumbunya Meresap, Begini Resepnya

 

 

Cara Membuat Tempe Bakar Penyet Sambal Terasi:

1. Lumuri tempe dengan bawang putih, kecap manis, ketumbar bubuk, garam, dan air. Diamkan selama 15 menit.

2. Sambal, goreng cabai merah, cabai rawit merah, bawang putih, dan bawang merah sampai layu.

Baca Juga: Tak Bisa Disimpan Terlalu Lama, Ini 4 Cara Menyimpan Tempe agar Tidak Gampang Busuk

3. Ulek dengan cobek. Tambahkan terasi, garam, dan gula pasir. Ulek rata. Tambahkan air jeruk limau. Aduk rata. Sisihkan.

4. Bakar tempe sambil dibolak-balik dan dioles bahan perendamnya sampai matang dan harum.

5. Letakkan tempe bakar di atas sambal, lalu penyet sampai agak memar.

Baca Juga: Pepes Tempe Jadi Menu Baru untuk Lauk Makan Siang Nanti, Ini Dia Resepnya!

Tempe bakar penyet sambal terasi pun siap disantap.

Selamat mencoba!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)