Aturan Minum Suplemen yang Aman untuk Tubuh, Jangan Sembarangan!

By Ratih, Sabtu, 16 Januari 2021 | 16:34 WIB
Aturan Minum Suplemen yang Aman Untuk Tubuh, Jangan Sembarangan! (Freepik)

NOVA.id - Suplemen vitamin merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting di masa pandemi.

Sebagian besar orang lantas berlomba-lomba untuk mengonsumsi beberapa suplemen sekaligus.

Padahal ada aturan tersendiri untuk minum suplemen, lo.

Baca Juga: Emil Dardak Telah Vaksin Covid-19, Arumi Bachsin Justru Tunda karena Alasan Ini

Melansir Kompas.com, kunci keberhasilan pemenuhan kebutuhan vitamin dan mineral setiap hari terletak pada pola makan bergizi lengkap dan seimbang.Oleh sebab itu kita harus tahu aturan minum suplemen tersebut:

1. Minum suplemen zat besi

Suplemen zat besi paling baik diminum dalam kondisi perut kosong dengan air putih.

Hindari minuman berkafein dan berkalsium tinggi seperti teh, kopi, cokelat, susu, dan produk susu karena dapat menghambat penyerapan zat besi.

Baca Juga: Buntut Abaikan Protokol Kesehatan, Raffi Ahmad Digugat ke Pengadilan Negeri Depok