Pengguna Twitter dengan akun @indiratendi pun menyebut tindakan tersebut sebagai animal abuse.
"Lucinta Luna dkk liburan ke lokasi yg melakukan animal abuse."
"Lumba-lumba disuruh berenang terbalik lalu menarik manusia yg pegangan di tangan/flippernya. Kok bisa atraksi kayak gini dapet izin?" tulisnya, Kamis (15/04).
Siapa sangka, cuitan tersebut langsung viral dan mendapat likes sebanyak lebih dari 20 ribu kali.
Saking viralnya, Susi Pudjiastuti sampai ikut mengecam tindakan artis kontroversional tersebut.
Sebagaimana diketahui, Susi memang dikenal sangat aktif di media sosial Twitter.
Baca Juga: Lucinta Luna Menangis Divonis 1,5 Tahun Penjara Atas Kasus Narkoba