Susu Jadi Menu Sahur dan Buka Puasa karena Dianggap Mengenyangkan, Benarkah?

By Alsabrina, Minggu, 18 April 2021 | 14:04 WIB
Minum susu untuk sahur dan buka puasa (iStockphoto)

Kendati susu mengandung protein, bukan berarti kita dapat sahur hanya dengan segelas susu.

Menurut dr Alvin Nursalim, SpPD dari Klikdokter.com, susu dianjurkan untuk diminum saat sahur karena kandungan nutrisi yang lengkap di dalam susu.

Namun, susu tidak membuat perut menjadi kenyang lebih lama, terutama jika kita cuma meminum susu.

Baca Juga: Wah, Ternyata Rutin Minum Susu Sebelum Tidur Ampuh Turunkan Berat Badan

Jumlah kandungan nutrisi di dalam susu tidak mampu untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Di dalam segelas susu sekitar 250 mililiter, terdapat kandungan kalsium sekitar 300 miligram.

Sebagai catatan, orang dewasa memerlukan asupan kalsium sebanyak 1.100 miligram per hari, sementara anak-anak sekitar 1.000-1.200 miligram.

Sehingga, untuk makan sahur, kita dapat memilih menu sehat dan seimbang yang mengandung seluruh zat gizi yang diperlukan tubuh.

Baca Juga: 7 Tanda Kita Harus Berhenti Minum Susu, Salah Satunya Patah Tulang dengan Mudah