Ibu Punya Mimpi Kembali Adakan FEMPI, Ini Rangkaian Acara Festivalnya

By Alsabrina, Senin, 19 April 2021 | 14:12 WIB
Festival Mimpi Ibu (dok. parapuan.co)

Berbeda dengan FEMPI tahun lalu, yang berhasil memfasilitasi lebih dari 570 Ibu untuk belajar, mengembangkan diri, dan melakukan digitalisasi pada bisnis yang mereka geluti.

FEMPI tahun ini diadakan untuk memfasilitasi para Ibu agar mampu membangun narasi diri yang lebih positif.

Mengusung tema Narasi Ibu Untuk Ibu, acara ini ingin mengajak para Ibu untuk membangun kepercayaan diri sebagai individu yang lebih berdaya dan lebih maju dalam peran apapun yang dijalaninya.

Baca Juga: Jadi Jajanan Hits, Chocloud by Nadi Berawal dari Tugas Sekolah Anak

Acara FEMPI pada Hari Kartini 2021 akan menghadirkan Ibu-Ibu tangguh sebagai pembicara, dalam rangkaian acaranya.

Bekal Mimpi

Ibu Webinar live yang akan dibawakan oleh Ibu Nucha Bachri (Co-founder & CCO Parentalk.id), Puty Puar (Ilustrator & Kreator Konten), Indira Dhian Saraswaty (Pemred Nova & Lead Parapuan KGMedia), dan Yohanna Habsari (Founder Komunitas Indonesian Babywearers).

Baca Juga: Nikmati Lezatnya Makanan Lokal Lewat Inovasi Terbaru William Wongso