Namun, jika kita berencana memiliki banyak anak, atau jika kita memiliki teman dan keluarga yang membutuhkan barang itu di masa mendatang, membayar harga penuh sebenarnya adalah pilihan yang bijak.
Meski begitu, Mary Bell Carlson, seorang konselor keuangan terakreditasi dan pendiri Chief Financial Mom memperingatkan untuk berhati-hati dalam meminjam barang dengan tanggal kedaluwarsa.
“Barang-barang seperti jok mobil memiliki tanggal kedaluwarsa dan tidak dapat digunakan setelah rusak. Seringkali lebih baik membeli jok mobil baru agar Anda tahu bahwa jok mobil tersebut mutakhir dan aman untuk anak Anda,” katanya.
Baca Juga: Pintar Atur Uang dengan Ketahui 4 Jenis Investasi Reksa Dana
3. Menyusui
Mengurus anak sendiri bisa menghemat banyak biaya, seperti memberi ASI secara langsung kepada sang bayi.
“Secara keseluruhan, menyusui bayi Anda versus membeli susu formula dapat menjadi penghemat biaya yang signifikan,” kata Dominguez.
The Journal of Pediatrics memperkirakan bahwa jika 90% keluarga Amerika Serikat (AS) menyusui secara eksklusif selama enam bulan, AS akan menghemat $13 miliar dari pengurangan biaya medis dan lainnya.
Namun Dominguez mencatat ada biaya tambahan yang terkait dengan menyusui, seperti membeli pompa ASI dan barang-barang tambahan seperti bantal dan pakaian khusus.
Baca Juga: Ibu Menyusui Ikut Berpuasa? Ini Pola Makan Tepat agar ASI Tetap Lancar