Nasabah juga dengan mudah mengatur anggaran pengeluaran bulanan untuk kategori-kategori tersebut untuk membantu mengingatkan mereka.
CommBank Mobile juga dilengkapi dengan fasilitas pembayaran QR yang merupakan bagian dari Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS) untuk memudahkan nasabah melakukan pembayaran secara cepat dan mudah. Hal ini merupakan dukungan Bank Commonwealth terhadap Gerakan Nasional Non Tunai yang dicanangkan oleh Bank Indonesia.
Fitur menarik lainnya dan sangat berguna adalah Goal Saver, produk yang membantu nasabah meraih financial goalsnya.
Baca Juga: Dukung Masyarakat Belanja Berbagai Kebutuhan dari Rumah, Shopee Keluarkan Promo Menarik
“Goal Saver ini merupakan produk tabungan yang sangat fleksibel dengan pengalaman digital yang menyeluruh dan suku bunga yang kompetitif. Nasabah dapat membuat akun Goal Saver dan menggunakan fitur uniknya melalui CommBank Mobile,” jelas Rian Kaslan, Head of Digital Channels & Delivery Bank Commonwealth.
Dengan Goal Saver, nasabah memiliki keleluasaan untuk mengatur periode tabungan termasuk jangka waktu dan nilai target, serta mudah untuk mengatur jumlah setoran awal untuk disimpan dan setoran rutin per bulan-nya.
Dananya juga bisa diambil kapan saja, serta goals dapat diubah.
Baca Juga: Jadi Aplikasi Kantong ASI Pertama di Dunia, GabaG Raih Rekor MURI
Nasabah juga akan diberikan hadiah jika mencapai tujuan mereka dan menunjukkan perilaku keuangan yang baik, untuk memberikan motivasi dan insentif membangun kebiasaan pengelolaan keuangan yang tepat.
“Kami membangun aplikasi CommBank Mobile untuk menjadi financial buddy nasabah kami yang bisa membantu merencanakan dan mewujudkan aspirasi keuangan mereka,” tutup Rian.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)