Ini Cara Pintar Atur Uang THR yang Berlebih karena Tidak Mudik Lebaran

By Presi, Minggu, 9 Mei 2021 | 22:04 WIB
Ilustrasi THR (VasilevKirill)

NOVA.id - Tahun ini, Ramadhan dan Lebaran masih dirayakan dalam kondisi pandemi covid-19.

Oleh karena itu, pemerintah kembali melarang mudik pada Lebaran tahun ini demi mencegah penyebaran covid-19.

Karena mudik dilarang, dana tunjangan hari raya (THR) yang kita dapatkan bisa dibilang 'berlebih' karena tidak ada anggaran untuk mudik.

Baca Juga: 5 Tips untuk Pintar Atur Uang Anggaran Keluarga di Bulan Ramadan

Nah, berikut ini cara pintar atur uang THR yang berlebih agar bisa dimanfaatkan ke hal-hal yang lebih penting.

Dikutip dari Kontan, Financial Planner OneShildt Agustina Fitria mengatakan, alokasi mudik tahun ini bisa dialihkan untuk menambah pundi-pundi tabungan maupun investasi.

Namun, sebelum menambah tabungan atau investasi, kita disarankan untuk membuat prioritas pengeluaran hari raya Idul Fitri terlebih dahulu.

Baca Juga: Pintar Atur Uang agar Tetap Bisa Hemat Saat Belanja Perabot Rumah