1. Memakai Daun Jeruk dan Lada Hitam
Sutiarno, pemilik rumah Tongseng Petir Pak Nano yang ada di Bantul, Yogyakarta, memberikan penjelasannya.
"Paling penting biar tidak alot itu diseset bagian luar (selaput) daging. Jadi dagingnya saja. Itu sesetannya buat masak gulai. Dagingnya buat masak yang lain. Dagingnya juga tak boleh kena air, nanti bau," kata Sutiarno, dikutip dari Kompas Travel.
Pasangan Sutiarno, Marmi juga mengungkapkan bahwa daun jeruk berpengaruh pada bau atau tidaknya daging kambing.
"Lada juga, pakai lada hitam biar terasa, jangan lada putih," kata Marmi.
Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula: Menyimpan Daun Pisang agar Tahan Lama
2. Menumis Daging dengan Nanas
Sedangkan agar daging kambing semakin empuk, Pak Sukatni dari Tongseng Pondok Sate Kambing Muda Pejompongan, Benhil, Jakarta memberi saran untuk menumis daging dengan nanas.
"Masukkan sedikit nanas yang sudah diparut atau diblender saat menumis kambing, agar daging terasa lebih empuk," sebut Pak Sukatni.
Baca Juga: Tips Masak Cepat 30 Menit: Pakai Bumbu Ini agar Nasi Goreng Seenak Pedagang Keliling