Covid-19 Varian Delta, Benarkah Bisa Menular Hanya dengan Papasan?

By Maria Ermilinda Hayon, Rabu, 4 Agustus 2021 | 07:30 WIB
(Ilustrasi) Covid-19 delta varian (iStockphoto)

Bisa ditularkan meski hanya berpapasan?

Kecurigaan varian Delta dapat menular hanya dengan berpapasan bermula dari rekaman CCTV di di shopping center Westfield Bondi Junction Australia yang menangkap dua orang yang sedang berbelanja saling berpapasan, tanpa masker, lalu keduanya terinfeksi varian Delta dengan cepat.

Dr Jeannette Young, Kepala Petugas Kesehatan Queensland mengatakan pada The Guardian jika varian Delta memang diindikasi dapat menular melalui kontak singkat.

Bahkan, hanya butuh durasi singkat sekitar 5-10 detik, padahal sebelumnya dikatakan penularan Covid-19 terjadi selama 15 menit, meski demikian penularan Covid-19 dengan cara berpapasan perlu melalui kajian lebih lanjut.

Baca Juga: Tips agar Masker KN95 Bisa Dipakai Berbulan-bulan Ala Dr Faheem Younus

Bagaimana ciri-ciri terinfeksi varian Delta?

Gejala infeksi virus corona varian Delta pada dasarnya mirip dengan gejala yang ditimbulkan oleh infeksi virus corona asalnya, hanya saja gejala yang ditimbulkan lebih berat.

Orang yang teinfeksi varian Delta pun lebih berisiko berakhir menjalani rawat inap di rumah sakit dan membutuhkan penanganan gawat darurat.

Studi menunjukkan hampir dua kali lipat berisiko rawat inap daripada varian Alpha.

Baca Juga: Jangan Sepelekan! Ini Gejala Long Covid yang Patut Diwaspadai