3 Manfaat Tidur Tanpa Memakai Celana Dalam, Begini Penjelasan Ahli

By Presi, Selasa, 17 Agustus 2021 | 07:05 WIB
Ilustrasi manfaat tidur tanpa celana dalam (istock)

NOVA.id - Memakai celana dalam merupakan kebiasaan yang tidak mungkin lepas dari kehidupan perempuan sehari-hari.

Pada umumnya, kita akan merasa risih jika beraktivitas tanpa mengenakan celana dalam. Bahkan, saat tidur kita pun tetap memakainya.

Padahal, sebenarnya kita bisa mendapat banyak manfaat dari tidur tanpa celana dalam, lo!

Baca Juga: Kerap Disepelekan, Ini Cara Merawat dan Masa Pakai Celana Dalam

Dikutip dari Kompas.com, ginekolog asal New York, Alyssa Dweck mengatakan bahwa area bawah dan genital perempuan tidak perlu ditutupi secara total saat tidur.

Sebenarnya, tetap memakai celana dalam memang tidak menyebabkan masalah kesehatan apapun.

Namun, Alyssa menyebut kita bisa memperoleh lebih banyak manfaat jika tidur tanpa celana dalam.

Baca Juga: 5 Kesalahan Saat Memakai Celana Dalam yang Harus Segera Dihindari