NOVA.id - Rindu dengan kelezatan Chinese food yang menggoda, tapi enggak bisa pergi ke restoran?
Buat saja sendiri di rumah dengan resep favorit ini.
Dijamin tanpa repot dan rasanya seenak restoran Chinese favorit, deh.
Baca Juga: Resep Kue Nagasari Roti Tawar Kekinian, Bisa Buat Ide Jualan!
Enggak percaya?
Cobain saja langsung sensasinya.
Kita mulai dengan resep camilan oriental Steam Crab Dumpling yang terkenal, ya.
Baca Juga: Resep Tabloid NOVA Seminggu: Cara Membuat Getuk Singkong Nangka
Steam Crab Dumpling
17 buah
45 menit
Baca Juga: 5 Sajian Khas Kemerdekaan yang Cocok Dihidangkan Saat 17 Agustusan
Bahan
17 lbr kulit pangsit siap pakai
Bahan Isi
100 gr daging kepiting
100 gr ayam giling
100 gr udang kupas cincang kasar
50 gr kulit ayam cincang halus
1 bh cabai kering cincang halus
2 siung bawang putih haluskan, ½ sdm garam
2 sdt minyak wijen
¼ sdt merica bubuk
¼ sdt gula pasir
1 bh putih telur
25 ml air
1 btg daun bawang iris halus
3 sdm tepung sagu
Bahan Saus
3 sdm sambal bangkok
1 sdt wijen sangrai
Baca Juga: 5 Sajian Khas Kemerdekaan yang Cocok Dihidangkan Saat 17 Agustusan
Cara Membuat
1. Untuk isi: Campur daging kepiting, ayam giling, udang cincang, kulit ayam, cabai kering, bawang putih, garam, minyak wijen, merica bubuk, gula pasir, putih telur, dan air. Uleni sampai rata.
2. Masukkan daun bawang. Uleni rata. Tambahkan tepung sagu. Aduk rata.
Baca Juga: Resep Kue Apem Gula Merah Merekah Kukus, Praktis Wajib Coba!
3. Sendokkan isi ke dalam kulit pangsit. Masukkan ke dalam cucing. Semprot kulit di atas cucing dengan air.
4. Kukus di atas api sedang selama 20 menit sampai matang.
5. Sajikan dumpling bersama saus.
Selamat mencoba!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)