Usia Sudah Setengah Abad Tapi Kebugaran Tubuhnya Seperti Umur 25 Tahun, Ini Rahasia Tips Bugar Shah Rukh Khan

By Alsabrina, Selasa, 14 September 2021 | 05:00 WIB
Shah Rukh Khan (indianexpress)

NOVA.id - Shah Rukh Khan adalah salah satu artis Bollywood yang mendunia.

Shah Rukh Khan bisa dibilang sebaga artis besar India yang namanya pertama kali dikenal dunia.

Di usianya yang ke-55 tahun, Shah Rukh Khan masih tampil bugar.

Melansir Food NDTV, berikut beberapa makanan yang dikonsumsi Shah Rukh Khan yang membuat tubuhnya bugar meski di usia lebih dari setengah abad:

Baca Juga: Rafathar Pakai Sepatu Branded yang Sama dengan Milik Anak Shah Rukh Khan, Harganya Fantastis!

Daging tanpa lemak

Shah Rukh Khan mengaku pola makannya sebenarnya tidak terlalu sehat.

Sebab, ia kerap kali melewatkan sarapan.

Namun, dirinya mengaku tidak pernah melewatkan konsumsi protein setiap harinya.

Shah Rukh Khan setiap hari mengonsumsi daging tanpa lemak atau ayam tanpa kulit dengan porsi cukup.

Baca Juga: Miliki Keyakinan yang Berbeda dengan Sang Istri, Shah Rukh Khan Langsungkan 3 Upacara Pernikahan untuk Persunting Gauri

Putih telur

Suami Gauri Khan tersebut mengungkapkan menu makannya setiap hari yaitu makanan yang kaya protein namun tanpa karbohidrat.

Menu makan tersebut membuatnya selalu ramping dan tampak bugar.

Sebagai pengganti nasi, ayah tiga anak tersebut mengonsumsi putih telur yang kaya vitamin dan mineral penting.

Baca Juga: Rayakan Valentine, Shah Rukh Khan Bagikan Potret Romantis dengan Sang Istri yang Sudah Bersama dengannya Selama 36 Tahun

Jus buah

Shah Rukh Khan memiliki pelatih sekaligus ahli gizi pribadi yang bernama Prashant Sawant.

Prashant Sawant membeberkan menu sehat yang dikonsumsi SRK menyebabkan sang aktor energik seperti masih berusia 25 tahun.

Jus buah tanpa gula jadi rahasia tubuh energiknya.

Sebab jus buah kaya nutrisi dan gula alami.

Baca Juga: Mengintip Rumah Mewah Shah Rukh Khan, Seperti Istana di Negeri Dongeng yang Bernuansa Emas!

 

 

Kacang-kacangan

Cara lain Shah Rukh Khan menambah protein adalah dengan mengonsumsi kacang-kacangan.

Makanan ini juga kaya akan vitamin kelompok B, zat besi, kalsium, seng, magnesium, folat, lemak jenuh, dan bahkan antioksidan.

Nutrisi penting pada kacang-kacangan tersebuat bisa membuat sistem tubuh berfungsi secara optimal.

Baca Juga: Salut! Shah Rukh Khan Jadi Aktor Bollywood Pertama yang Sabet 3 Gelar Doktor dari Berbagai Universitas

Sayuran panggang atau mentah

Sayuran sarat dengan serat yang tinggi.

Serat sangat bagus untuk tubuh karena bisa membuat tubuh jadi bugar.

Tubuh yang terpenuhi asupan seratnya membuat kita merasa kenyang lebih lama.

Ini meminimalisir risiko makan berlebih sehingga membuat kita tampil ramping dan energik.

Baca Juga: Dibully karena Berkulit Gelap, Intip 5 Gaya Mempesona Putri Shah Rukh Khan

Bila tak suka sayuran mentah, bisa memanggangnya, seperti menu diet milik SRK.

Menurut rekomendasi ahli gizi SRK, sayuran yang dipanggang bisa mengunci nutrisi penting dalam sayuran sehingga lebih optimal diserap tubuh.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Shah Rukh Khan Berumur 55 Tahun, Tapi Ahli Gizi Klaim Kebugarannya Seperti Orang Berusia 25 Tahun, Ini Rahasia Menu Makanan Suami Gauri Khan