Tips Menjaga Tanaman Hias Tetap Segar saat Ditinggal Berpergian

By Dinni Kamilani, Jumat, 1 Oktober 2021 | 07:30 WIB
Ilustrasi Merawat Tanaman Hias (istock)

NOVA.id - Bagi kita pemilik tanaman hias, tak jarang selalu dibuat khawatir jika harus berpergian dan meninggalkannya terlalu lama.

Terlebih jika tak ada orang yang bisa kita titipkan untuk merawat tanaman kita saat ditinggalkan.

Tapi kini Sahabat NOVA tidak perlu khawatir lagi, berikut ini tips mudah yang dapat kita lakukan, ketika hendak meninggalkan tanaman untuk bepergian.

Namun kebutuhan penyiraman tetap terjaga serta tanaman tetap terawat dan hidup. 

Baca Juga: Menarik! Ternyata Minyak Zaitun Punya Manfaat untuk Taman Rumah

Menyiram tanaman hias sampai basah

Melansir dari Kompas.com, ntuk menjaga tanaman hias tetap sehat dan kebutuhan airnya terpenuhi saat ditinggal bepergian, ada beberapa hal yang perlu dilakukan.

Kita dapat menyiram tanaman sampai air mengalir atau keluar dari dasar pot sehingga tanaman benar-benar basah kuyup.

Bahkan jika perlu lakukan penyiraman secara berulang, untuk memastikan tanaman benar-benar basah.

Baca Juga: Anti Ribet, Begini 5 Tips Sukses Bercocok Tanam untuk Pemula

Cara ini akan akan bertahan selama satu hingga dua minggu sehingga tanaman akan baik-baik saja saat ditinggal berlibur. Letakkan tanaman di bathtub

House Beautiful merekomendasikan untuk meletakkan tanaman di bathtub dan mengisinya dengan satu atau dua inci air agar mereka terendam lebih lama.

Ketika pergi, kita juga harus mengatur rumah ke suhu sedang. Menurut House Beautiful, tanaman harus berada dalam kisaran suhu antara 10-26 derajat Celsius. 

Baca Juga: Ajaib! Ini 4 Cara Jitu Menghidupkan Tanaman yang Layu di Dalam Pot

Jadi, kita mungkin perlu membiarkan AC menyala saat bepergian agar tanaman bisa hidup. Bila khawatir AC menyala, kita bisa memindahkan tanaman ke area teduh di rumah agar tetap sejuk. Manfaatkan alat penyiraman otomatis Cara lain, membeli alat penyiraman otomatis yang secara bertahap akan menyiram tanaman.

Alat penyiram otomatis dapat mencegah tanaman dehidrasi tanaman dan harganya pun tidak begitu mahal. 

Baca Juga: 7 Tanaman Ini Mampu Serap Kelembapan di Dalam Ruangan, Ada Anggrek

 

 

Dengan demikian, kamu bisa bepergian tanpa khawatir serta stres memikirkan tanaman hias di rumah bakal terbengkalai atau mati. 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)