Langkah Pembuatan
1. Kerat kulit jeruk dan rebus hingga setengah empuk. Angkat dan biarkan dingin. Lalu buang bagian putih jeruk.
2. Iris-iris kulit jeruk. Gulung kulit jeruk lalu iris tipis.
3. Masukan ke dalam wadah. Tambahkan gula, air lemon, dan air jeruk sunkist.
4. Rebus hingga mengental. Jangan lupa untuk diaduk supaya tidak gosong karena gula mudah gosong.
Nah, jika keempat langkah itu sudah dilakukan, manisan kulit jeruk bisa langsung dinikmati.
Saran kami sih, boleh dimasukan ke dalam kulkas terlebih dahulu, sebab manisan kulit jeruk lebih enak jika dinikmati selagi dingin.
Selamat mencoba dan berkreasi Sahabat NOVA!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)