Cara Investasi Trading Forex, Pemula Wajib Ikuti 6 Langkah Ini!

By Ratih, Senin, 11 Oktober 2021 | 00:14 WIB
Cara investasi trading forex (Tsuji)

NOVA.id - Cara investasi trading forex bisa dibilang cukup rumit dibandingkan jenis investasi yang lain.

Namun bukan berarti trading forex untuk pemula tidak bisa dipelajari.

Berikut ini adalah tips investasi trading untuk pemula:

Baca Juga: Bagaimana Cara Investasi di Bareksa? Ikuti 8 Langkah Mudah Ini

1. Buat akun demo

Dalam belajar trading forex, ada baiknya langsung mengaplikasikan teori yang didapatkan. Namun, jangan langsung melakukan transaksi trading forex.

Proses belajar ini bisa dilakukan membuat akun demo yang memproyeksikan sebuah kegiatan trading forex sebagai langkah awal mempelajari aktivitas investasi tersebut.

Akun demo tidak mengeluarkan biaya sehingga tak perlu khawatir jika mengalami rugi selama simulasi

Baca Juga: Cara Investasi yang Menguntungkan, Dicoba Mulai dari Jangka Pendek

2. Mengenal jenis platform trading

Cara investasi trading forex bagi pemula berikutnya adalah dengan masuk atau mendaftarkan diri pada sebuah platform trading.

Akun demo kita perlu didaftarkan ke platform trading untuk melanjutkan proses belajar trading forex.

Saat ini, banyak sekali platform trading yang tersedia online yang dapat digunakan untuk belajar trading forex.

Jika sudah, investor bisa dengan mudah dan cepat bertransaksi dengan menggunakan OCTO Mobile.

Baca Juga: Cara Investasi Reksadana di BNI, Cukup Ikuti 5 Langkah Mudah Ini

3. Pahami waktu yang tepat untuk trading forex

Investor harus bisa dengan cermat mengatur waktu yang sesuai dan tepat dalam melakukan trading forex.

Untuk elemen waktu, secara mendasar ada 4 sesi waktu yang perlu diperhatikan saat belajar trading forex, yaitu sesi Sydney, Tokyo, London, dan New York.

Baca Juga: Bagaimana Cara Investasi Reksadana Syariah? Yuk, Ikuti Langkah Berikut

4. Kenali mekanisme indikator teknikal

Cara investasi trading forex ini merupakan salah satu instrumen yang penting untuk dipahami saat belajar trading forex.

Ilmu ini akan membantu investor melakukan perhitungan atau analisis terkait harga, volume, serta minat pasar terkait valuta asing.

Indikator teknikal juga merupakan salah satu cara yang digunakan oleh trader untuk bisa memetakan kondisi pasar sekaligus memprediksi arah pergerakan harga valuta asing ke depannya.

Indikator trading juga biasanya sudah ada sebagai alat bantu di dalam berbagai platform trading.

Meskipun begitu, kita tetap perlu memahami cara analisis indikator teknikal secara mendalam sebagai salah satu langkah penting dalam belajar trading forex

Baca Juga: Cara Investasi di Usia Muda Menurut Kaesang Pangarep, Bisa Dicontoh!

5. Pelajari indikator fundamental

Cara investasi trading forex ini mendorong kita untuk lebih banyak membaca.

Indikator fundamental juga merupakan salah satu acuan yang diperlukan untuk melakukan analisis sebagai sarana belajar trading forex.

Indikator fundamental ini biasanya datang dari data ekonomi, serta isu sosial politik yang sedang berkembang di suatu negara dan dapat memengaruhi pergerakan nilai valuta asing.

Baca Juga: Cara Investasi di Usia Muda Menurut Kaesang Pangarep, Bisa Dicontoh!

6. Pahami risiko sebelum melakukan trading

Cara investasi trading forex ini adalah yang terakhir.

Pemahaman risiko soal trading forex ini tidak sekadar berdasar dari naluri saja.

Risiko memang akan selalu ada dalam setiap aktivitas trading, namun dengan pemahaman yang mendalam serta manajemen yang baik, investor bisa menentukan batas toleransi loss atau kerugian agar bisa melancarkan strategi yang bijak untuk mengalihkan potensi kerugian yang besar.

Baca Juga: Cara Investasi Tanah Makin Mudah Jika 4 Hal Ini Terpenuhi, Ibu Harus Tahu!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)