Bekerjasama dengan Kemenkes, KAO Indonesia Gelar Program Edukasi untuk Anak

By Dionysia Mayang Rintani, Sabtu, 6 November 2021 | 09:44 WIB
KAO Indonesia Gelar Program Edukasi untuk Anak (KAO Indonesia)

 

Berlandaskan nilai tersebut, program Anak KAO memberikan pengetahuan akan kebersihan pribadi dan cara menjalankan protokol kesehatan baik di rumah maupun di sekolah.

Data yang dihimpun Satgas Penanganan Covid-19 per Juli 2021, menunjukkan 116.183 anak usia sekolah SD 7-12 tahun terinfeksi virus covid-19.

Jumlah yang sangat besar dan menjadi perhatian khusus agar secepatnya dilakukan edukasi dalam menjaga kebersihan pribadi, motivasi diri yang positif.

Anak sehat dan lingkungan sekolah sehat menjadi satu poin utama untuk pemulihan proses belajar mengajar di sekolah.

Baca Juga: JOOX Hadirkan Kolaborasi Akbar Lebih Dari Musik serta Lagu Original dan Seri Dokumenter SVARA

Melihat hal itu, diharapkan dengan dilaksanakannya program Anak KAO, Kao Indonesia juga dapat berkontribusi dalam pencegahan penularan covid-19 pada anak usia sekolah pada sesi pertemuan tatap muka.

“Kao Indonesia secara persisten selalu melakukan riset akan kebutuhan masyarakat yang aktual, sehingga menghasilkan program kontribusi sosial yang tepat guna seperti program Anak KAO. Ke depan, Kao Indonesia berupaya terus melahirkan program tepat sasaran, memberikan manfaat nyata dan membantu masyarakat kembali bangkit dari masa penuh tantangan yang sedang kita alami bersama,” tutup Jeniagusliono. 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)