Jaga Kebugaran Tubuh di Masa Pandemi dengan Miliki Peralatan Olahraga di Rumah

By Widyastuti, Kamis, 11 November 2021 | 05:02 WIB
Ilustrasi - olahraga di rumah ()

NOVA.id - Berolahraga di gym atau pusat kebugaran merupakan salah satu aktivitas yang digemari sebagian orang dewasa muda untuk melatih kekuatan fisik.

Namun terkadang, kesibukan yang padat membuat orang tak punya cukup waktu untuk berkunjung ke gym.

Ditambah lagi, sebagian gym saat ini masih tutup sementara atau memiliki jam buka yang terbatas karena pandemi Covid-19. Hal ini dilakukan untuk mengurangi penularan virus yang dapat terjadi di tempat umum.

Baca Juga: Bukan Cuma Berbahaya untuk Kesehatan Tubuh Saja, Garam Ternyata Bikin Performa Bercinta Bermasalah

Dengan memiliki peralatan olahraga sendiri di rumah, olahraga dapat dilakukan setiap saat tanpa harus keluar rumah. 

Berolahraga atau workout sendiri di rumah juga lebih leluasa karena bisa dilakukan kapan pun sembari mendengarkan musik atau menonton acara televisi favorit.

Yeesall adalah sebuah perusahaan yang menyediakan berbagai peralatan latihan kebugaran dan merupakan cabang perusahaan dari Yi Shu yang telah berdiri sejak tahun 2015.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Sariawan dengan Daun Ketapang, Begini Mengolahnya!