Kita dapat menyaksikan pameran yang akan diadakan secara virtual dari tanggal 24-26 November ini yang juga akan memperkenalkan budaya dan wisata Taiwan agar bisa menjadi pilihan destinasi wisata setelah pandemi covid-19 berakhir.
Serangkaian acara yang akan berlangsung di pameran Taiwan Expo 2021 online yaitu gelaran B2B Meeting Online, pameran 3D Virtual dan juga webinar.
Bagi para buyer dan perusahaan yang mendaftar dan mengikuti B2B Meeting Online memiliki kesempatan untuk mendapatkan voucher menginap dan makan di tempat (dine-in) dari The Trans Luxury Hotel Bandung.
Baca Juga: Crazy Rich Jambi Bagi-bagi Sembako Gratis Dengan Alumni Akpol 2004
“Pameran Taiwan Expo 2021 Online merupakan kesempatan yang baik untuk membuka peluang kerjasama antar kedua negara, selain itu Anda juga dapat lebih mengenal perusahaan Taiwan dengan solusi teknologi terkini dan produk-produk yang inovatif. Jadi jangan lewatkan kesempatan untuk bertemu dengan 140 para pelaku usaha dari Taiwan yang khusus hadir dalam pameran Taiwan Expo 2021 ini,” tutup Tony Lin, Director of Taiwan Trade Center Jakarta.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)