Program Bayi Tabung Makin Diminati, Morula IVF Indonesia Siapkan Ekosistem Pelayanan Mumpuni

By Siti Sarah Nurhayati, Rabu, 8 Desember 2021 | 13:31 WIB
Morula IVF Indonesia hadirkan layanan baru lebih mumpuni. (DOK. MORULA )

NOVA.id - Tingginya antusiasme masyarakat terhadap program tabung semakin meningkat, hal ini diperkuat dengan perkembangan program bayi tabung (In Vitro Fertilization/IVF) yang cukup besar.

Berdasarkan data dari PERFITRI (Perhimpunan Fertilisasi In Vitro Indonesia) total siklus program IVF di Indonesia pada tahun 2021 diperkirakan terdapat 10.000 lebih cycle (program) IVF di Indonesia.

Angka tersebut terbilang cukup besar jika dibandingkan dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura.

Baca Juga: Sempat Tak Mau Program Bayi Tabung, Kini Dhini Aminarti dan Dimas Seto Kedapatan Konsultasi ke Dokter Kandungan Melihat pesatnya minat masyarakat terhadap program IVF, melalui seminar fertility terbesar tahun 2021 yang kali ini mengambil tema Magical Moment diadakan di Shangri-La Hotel Jakarta.

Dengan dihadiri oleh dokter-dokter unggulan Morula yang dibalut dengan penampilan Afgan, Morula ingin meningkatkan sinergi antar cabang dan meningkatkan pelayanan yang optimal kepada para pasien.

Pada seminar tersebut, Morula IVF Indonesia juga mengenalkan New Facility dari Morula IVF Ciputat, hal tersebut menjadi salah satu komitmen Morula IVF Indonesia dalam menanggapi antusiasme yang tinggi di area Ciputat dan sekitarnya menjadi lebih berkualitas.

Baca Juga: Pilih Jenis Kelamin di Program Bayi Tabung Bisa Saat Anak Selanjutnya?