"Mohon agar masyarakat menghindari bangunan atau tempat yang telah retak atau rusak akibat gempa."
"Sebelum kembali ke dalam rumah, pastikan bangunannya apakah rusak atau retak atau masih cukup kuat untuk ditinggali atau tidak ada kerusakan."
"Masyarakat dekat pantai utara Flores dan Pulau Lembata diminta untuk tetap tenang, namun apabila sewaktu-waktu terjadi guncangan kuat hingga merasa oleng atau guncangan di tepi pantai lebih dari 10 hitungan, segera mencari tempat yang lebih tinggi dan tak usah menunggu sirine."
Baca Juga: Gempa Majene Kembali Terjadi, Ini Hal yang Harus dan Jangan Dilakukan Saat Gempa Melanda
"Masih mungkin terjadi gempa susulan yang semoga tidak terlalu kuat dan apabila terjadi guncangan yang menyebabkan oleng, segera mencari tempat yang lebih tinggi," jelas Dwikorita.
Tak hanya itu, Dwikorita juga menyampaikan bahwa semua pernyataan resmi soal gempa bumi dan tsunami hanya dikeluarkan oleh BMKG.
Sehingga, Dwikorita meminta agar masyarakat tidak termakan isu atau berita hoax.
Baca Juga: Catat! Inilah 3 Tingkatan Status Ancaman Tsunami yang Wajib Diketahui