Musim Hujan Bikin Wajah Nggak Glowing, Begini Cara Mengatasi Kulit Kering

By Alsabrina, Jumat, 17 Desember 2021 | 17:33 WIB
(Ilustrasi) Kulit kering (iStockphoto)

3. Konsumsi makanan kaya antioksidan

Makanan yang kaya antioksidan dapat meminimalkan kerusakan kulit akibat racun dan membantu tubuh membuat sel-sel sehat, yang pada akhirnya juga membantu sebagai cara mengatasi kulit kering.

Beberapa makanan kaya antioksidan yang bisa membantu mengatasi kulit kering antara lain buah-buahan seperti buah beri, sayuran seperti tomat dan wortel, hingga kacang-kacangan.

Baca Juga: Salah Pakai Sabun Bisa Bikin Kulit Kering, Begini Penjelasannya

4. Kurangi eksfoliasi

Salah satu cara mengatasi kulit kering adalah melakukan eksfoliasi. Perawatan eksfoliasi berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

Jika dilakukan terlalu sering dilakukan saat musim hujan oleh orang-orang yang memiliki masalah kulit kering, perawatan ini dapat merusak kulit dan membuat kulit terasa kasar.

Meski begitu, jangan berhenti total melakukannya.

Kita tetap bisa mengeksfoliasi kulit satu kali setiap minggu. Sebab, perawatan eksfoliasi dapat membantu menjaga kulit tetap lembap.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Produk Makeup yang Cocok Bagi Pemilik Kulit Kering