Sukses Curi Perhatian, Influencer Fahira Mira Dulang 5,7 Juta Pengikut TikTok

By Siti Sarah Nurhayati, Selasa, 11 Januari 2022 | 10:36 WIB
Fahira Mira, perempuan yang sukses curi perhatian di TikTok. (DOK. INSTAGRAM @FAHIRAMIRA)

NOVA.id -  Berkat mix and match pakaian yang catchy, nama Fahira Mira langsung meroket di platform TikTok.

Dia berhasil membius pengikutnya dengan gaya pakaian yang menarik, simple, sampai elegan.

Bahkan, kepiawaiannya dalam hal memadu madankan pakaian membuatnya dulang 5,7 juta followers di TikTok.

Namun, ketenaran ini tidak hanya didapatkannya baru-baru ini saja. Justru sejak SMA, Fahira dikenal sebagai seseorang yang sudah memiliki banyak pengikut.

Lantas, dia merambah ke Instagram dengan menggeluti bidang influencer, mengikuti jejak kakaknya, Sarah Keihl, yang sudah terlebih dahulu dikenal luas.

Dan, setelah bergabung di TikTok, namanya mulai melambung lagi.

"Sejak SMA sudah aktif di Instagram, sekarang sama TikTok juga. Awalnya always buat konten OOTD gitu," ujar Fahira Mira kepada awak media belum lama ini.

Fahira juga kerap diskusi dengan sang kakak untuk membahas soal konten yang menarik dan digemari warganet saat ini.

Hingga akhirnya menemukan ide konten prank yang jadi andalannya di TikTok.

 Baca Juga: Mengintip 4 Potret Lawas Artis yang Bikin Netizen Pangling, Salah Satunya Nikita Willy

 

Tak jarang, pemilik akun @fahiramira itu menjadikan Sarah sebagai sasaran dari konten pranknya.